CEO BlackBerry: 5 tahun lagi tablet hanya sebuah sampah


Setelah mengeluarkan pernyataannya yang cukup membuat banyak pihak kurang setuju, kini CEO BlackBerry Thorsten Heins kembali keluarkan pernyataan yang tak kalah uniknya.

Di pertengahan Maret lalu, Heins pernah mengatakan bahwa BlackBerry akan menjadi perangkat utama yang populer dan mengganti peran laptop, smartphone dan tablet.

Kali ini, seperti dikutip dari Cnet (30/04), Heins kembali lontarkan pernyataan terbarunya yaitu dengan mengatakan bahwa dalam 5 tahun ke depan tablet akan menjadi barang yang tidak berguna.

"Dalam 5 tahun ke depan, saya memprediksikan bahwa tidak ada alasan yang tepat untuk tetap memiliki sebuah tablet," ungkapnya.

Tentu saja, ungkapan dari Heins ini sebagai lanjutan pernyataan dia sebelumnya.

Heins pernah menjelaskan bahwa BlackBerry tidak akan lagi memproduksi PlayBook atau produk tablet karena tidak begitu prospektif dan mengangkat BlackBerry dibandingkan dengan perangkat smartphonenya.

Menjadi satu hal yang sedikit kontradiksi dengan kenyataan yang ada. Tablet saat ini sangat diminati dan popularitasnya terus menanjak dari tahun ke tahun dan seakan berlomba dengan pasar smartphone.

Namun, apabila berbicara dengan teori probabilitas, maka bisa jadi apa yang diprediksikan Heins tersebut terbukti karena teknologi selalu berkembang dan tidak dapat statis. Akan ada produk-produk baru yang menggusur perangkat lama.
[das]merdeka.com


KliK DI BAWAH INI:



Jangan lupa Comment N Di share yah :)

Comments
0 Comments

0 comments: