Samsung akui koneksi WiFi Galaxy S4 bermasalah


Meskipun dikenal sebagai perangkat paling mutakhir dari Samsung, Galaxy S4 bukannya luput dari masalah. Salah satunya adalah koneksi WiFi-nya yang sering dianggap bermasalah.
Seperti yang dilansir oleh ZDNet (16/4), hal ini terungkap setelah Samsung akhirnya mau mengakui masalah tersebut. Dikatakan, perangkat ini bisa bermasalah dengan koneksi WiFi yang menggunakan beberapa router D-Link.
"Problem ini disebabkan karena adanya fimware yang tersimpan di dalam poin akses tertentu di router D-Link. Pengguna harus memperbarui fimware mereka ke versi terbaru atau melakukan reboot di poin akses," sebut salah satu juru bicara Samsung.
Masalah ini sendiri pertama kali diketahui ketika banyak dari pengguna Samsung yang menyatakan masalahnya dalam sebuah forum online. Disebutkan, mereka tak bisa mengakses internet lewat koneksi WiFi dengan router dari D-link dengan model DIR-655 dan DIR-855. Laporan ini sendiri disampaikan banyak pengguna dari berbagai negara.
D-Link sebagai pembuat router sendiri juga tidak tinggal diam. Mereka mengaku sedang menyelidiki masalah apa yang sebenarnya terjadi dan mencari jalan keluar secepatnya.
"D-Link sedang secara aktif mempelajari masalah ini untuk menemukan penyebabnya," kata salah satu juru bicaranya.
D-Link sendiri selama ini sudah meminta para pengguna router yang bermasalah untuk mematikan WME (Wireless Multimedia Extensions). Hal ini bisa dilakukan dengan masuk ke akun D-Link masing-masing di internet.
[nvl]merdeka.com

KliK DI BAWAH INI:




Jangan lupa Comment N Di share yah :)

Comments
0 Comments

0 comments: